GARENA Usung Liga Para Bintang, AoV Star League Hadir Tahun Depan

Rendy Lim
15/11/2017 10:54 WIB
GARENA Usung Liga Para Bintang, AoV Star League Hadir Tahun Depan
Garena AoV

Jika, beberapa bulan lalu kita sudah menjadi saksi pagelaran Battle of Valor (BoV), sebagai ajang yang hadirkan tim-tim profesional dari seluruh Indonesia untuk memperebutkan titel duta perwakilan Indonesia di Arena of Valor International Championship (AIC). Kali ini, dengan komitmen untuk terus mengembangkan kualitas eSports di Indonesia, Garena pun mengusung ide pembentukan liga dengan tajuk AOV Star League (ASL).

AOV Star League merupakan kompetisi liga AOV paling bergengsi yang akan menentukan tim terkuat AOV di Indonesia. Nantinya, kompetisi ini akan menjadi barometer untuk menentukan tim-tim yang akan mewakili Indonesia di kancah kompetisi Internasional.

Bagaimana menentukan tim yang akan ikut serta di AOV Star League?

Di season pertama, Garena AOV akan mengundang 10 tim yang  memiliki track record performa terbaik dalam kompetisi yang telah diselenggarakan oleh AOV untuk ikut serta memperebutkan 6 slot yang tersedia di musim pertama liga.

Pemilihan 10 tim tersebut mencakup 8 tim yang berasal dari quarter-finals BOV 2017 (GGWP2, Saudara e-Sports Glorious, Saudara e-Sports, Vicious God, EVOS.AOV, GGWP.ID, RRQ Nova, dan Bigetron), Juara 1 VO-Cup 5, serta Juara 1 Vo-Cup 6. Kesempatan bagi para challengers yang berpartisipasi dalam Vo-Cup 5, dan berencana ikut di Vo-Cup 6, karena jika berhasil menjuarai salah satu dari kedua kompetisi tersebut, maka otomatis mengikuti ASL 2018 Season 1.

GARENA Hadirkan Valor Online Cup, Kesempatan Challengers Unjuk Kemampuan

AOV Star League 2018 Season 1 akan dimulai pada awal tahun 2018, dan akan berlangsung selama 3 bulan. Nantinya, pertandingan berlangsung setiap hari minggu dan akan ditayangkan di channel Youtube serta Facebook page Garena, sehingga challengers dari seluruh Indonesia dapat menyaksikan lahirnya bintang di AOV Indonesia.

Karena hanya akan diikuti oleh 6 tim terkuat, seluruh tim akan bertanding antara satu dengan lainnya dalam sistem round robin sebanyak 2 kali, untuk mengumpulkan poin. Setiap pertandingan akan menggunakan format Best of 3 (BO3) draft ban-pick.

Bagi yang ingin mengikuti AOV Star League, tenang kamu masih punya kesempatan dengan mempersiapkan tim kalian dan mendaftar untuk Vo-Cup 6. Selamat berjuang Challengers dan mari wujudkan eSports Indonesia yang kompetitif agar bisa mengukir prestasi berbagai pertandingan internasional.