IEM Shanghai 2018, Asa TyLoo Rengkuh Gelar di Hadapan Publik

Michael
01/08/2018 13:19 WIB
IEM Shanghai 2018, Asa TyLoo Rengkuh Gelar di Hadapan Publik
IEM Shanghai 2018

Tim negeri tirai bambu TyLoo yang diperkuat Duo Indonesia Hansel "BnTeT" FerdinandKevin "xccurate" Susanto akan bertarung di ajang internasional bertajuk Intel Extreme Master (IEM) Shanghai 2018. Event yang berlangsung 1 – 6 Agustus 2018 ini diikuti 8 tim dari seluruh region dan memperebutkan total hadiah senilai $250.000. Tim TyLoo yang mendapat dukungan penuh dari publik tuan rumah akan mendapatkan perlawanan keras dari tim-tim berpengalaman macam Virtus Pro dan NRG dua unggulan utama. Selain itu, meski belakangan ini sedang terpuruk, BnTeT Cs juga harus mewaspadai sang macan yang tertidur, Gambit.

Grup B
Dibandingkan Grup A, TyLoo yang tergabung di grup B bersama Gambit, Grayhound dan BOOT-d[S] mendapatkan undian yang terbilang menguntungkan. Melihat performa belakangan ini, BnTeT Cs diprediksi akan melaju dengan mulus di penyisihan grup. Gambit tentu akan menjadi pesaing terkuat yang bisa mempersulit langkah TyLoo. Meski belakangan tampil kurang meyakinkan (tak pernah menang di ESL One Cologne dan 6 kekalahan beruntun di ESEA MDL Season 8 Europe), TyLoo tak bisa meremehkan penampilan Gambit di turnamen-turnamen internasional. Kehadiran Andrey "B1ad3" Gorodenskiy dari FlipSid3 sebagai pelatih tentu membuat tim asal Kazakhstan ini semakin bertaji dan layak diwaspadai.

Dilihat dari performa dan statistik TyLoo tidak akan kesulitan menghadapi tim asal Singapore, BOOT-d[S]. Terkenal kuat kala online, penampilan BOOT-d[S] di event-event offline internasional jauh dari kata memuaskan. Praktis tak ada prestasi membanggakan yang bisa diperoleh ImpressioN Cs kala bertanding di ajang besar.

Satu wakil tersisa yang harus dihadapi TyLoo adalah Grayhound (Australia). Dianggap tim terbaik kedua di Australia setelah Renegades, Grayhound memiliki rekor bertanding yang lebih baik dengan 5 kemenangan dan 3 kalah atas TyLoo. xccurate yang menjadi AWP andalan TyLoo harus mewaspadai penempatan posisi dan reflek luar biasa dari Gratisfaction sniper di kubu lawan.

TyLoo akan memulai langkahnya di IEM Shanghai 2018 berhadapan dengan Grayhound dalam pertandingan best-of-on (BO1). Kemenangan pertama tentu menjadi wajib diperoleh BnTeT Cs untuk memuluskan langkahnya di ajang ini. TyLoo tentu harus benar-benar memperhatikan handgun round mereka yang acap kali menjadi lumbung poin bagi kubu lawan. Inferno di kubu TyLoo dan Cobble (Grayhound) tentu akan otomatis tersingkir dalam pemilihan map yang memungkinan pertandingan ini berlangsung di Overpass atau Cache.

Akankah TyLoo mengawali perjalanannya di IEM Shanghai dengan mulus? Bagaimana menurut kalian Sobat eSports mampukah TyLoo menuai prestasi tertinggi seperti saat merengkuh gelar juara StarLadder ImbaTV Invitational Chongqinq 2018?