Astralis Tak Lagi di Top-10 HLTV Rankings CS:GO, Ini Sebabnya!

Rendy Lim
14/07/2020 10:43 WIB
Astralis Tak Lagi di Top-10 HLTV Rankings CS:GO, Ini Sebabnya!
Akankah kepulangan gla1ve nanti bisa meningkatkan performa Astralis?

Tim CS:GO Astralis mengalami penurunan ranking drastis dalam beberapa bulan terakhir di papan leaderboard HLTV. Saat ini, Astralis berada di posisi 11 HLTV Ranking, menjadikan ini pertama kalinya mereka tumbang dari peringkat 10 besar setelah bertahan di sana dari November 2016 silam. 

Banyak faktor yang tampaknya mengakibatkan performa Astralis menurun. Mulai dari usaha Astralis menambah dan mengganti roster pemain, hingga gla1ve dan Xyp9x yang meminta untuk istirahat karena kelelahan dan stress, memberikan kontribusi besar atas turunnya posisi Astralis saat ini. 

Astralis pertama kali mencicipi peringkat 10 besar HLTV pada 21 November 2016. Sejak saat itu, selama 3,5 tahun, mereka kokoh mempertahankan top-10. Namun sekarang, tim ini harus turun ke peringkat 11 di leaderboard HLTV. Memang, ini bukan tahun terbaik bagi Astralis, hingga saat ini mereka hanya berhasil memenangkan satu turnamen yakni ESL One: Road to Rio - Europe

Selain itu, tahun ini Astralis juga mencoba menambahkan pemain-pemain baru ke dalam roster mereka agar dapat melakukan rotasi pemain saat turnamen, mencegah terjadinya burnout dan stress akibat kecapean. Pemain keenam Astralis adalah Patrick 'es3tag' Hansen

Tak lama berselang, Astralis kembali menambah pemain yakni Jakob 'JUGi" Hansen sebagai pemain ketujuh. Kali ini, perekrutan JUGi dikarenakan in-game leader mereka, Lukas 'gla1ve' Rossander mengumumkan kepergian sejenak dari Astralis untuk mengatasi stress dan kelelahannya. 

Seminggu setelah pengumuman gla1ve, Andreas 'Xyp9x' Hojsleth ikut meminta rehat dari kompetisi. Kepergian Xyp9x yang mendadak ini tak memberikan waktu Astralis untuk melakukan persiapan. Apalagi, Xyp9x memberikan pengumuman tersebut tiga hari sebelum BLAST Premier Spring 2020 European Showdown

Tanpa dua pemain pentingnya, Astralis harus menghadapi turnamen dengan tim yang belum bisa membangun chemistry agat dapat menunjukkan performa terbaik. Akibatnya, Astralis memilih untuk tidak berpartisipasi dalam Major qualifier tournament cs_summit 6 Online: Europe. Hal tersebut membuat mereka turun dari peringkat pertama ke ketiga di RMR Europe Rankings

Kehilangan sementara dua pemain inti, tidak berpartisipasi dalam kompetisi major, hingga tim yang tidak memiliki chemistry penuh saat ini tampaknya menjadi faktor utama Astralis turun dari 10 besar HLTV Ranking. Namun, bocoran dari dev1ce yang menyebutkan bahwa gla1ve bakal kembali pada bulan Agustus mendatang, setidaknya memberikan harapan untuk Astralis kembali mendominasi. 

Bagaimana pendapatmu Sobat Esports?