Hilangkan 'Esensinya', Fortnite Terancam Punah?

Rendy Lim
23/06/2018 01:51 WIB
Hilangkan 'Esensinya', Fortnite Terancam Punah?
Epic Games Fortnite

Menurut kamu, apa hal yang paling membedakan Fortnite dengan game battle royale survival sejenis lainnya? Aspek apa yang berhasil membuat mereka saat ini lebih sukses dibandingkan dengan game-game saingannya? Pada tahun 2011 lalu, Epic Games membuat pertaruhan untuk memasukkan unsur 'build' atau membangun dalam game battle royalenya ini. 

Meskipun memiliki unsur-unsur penunjang umum lainnya seperti map yang cukup luas, variasi senjata, namun unsur konstruksi yang dicetuskan oleh Epic Games menjadi branding mereka dan membuat dirinya berbeda dengan game sejenis. Pertaruhannya tersebut berhasil dilihat dari peluncuran mereka secara official tahun lalu. Kepopulerannya bahkan dengan mudah mengalahkan PUBG yang saat itu sedang menjadi pilihan utama untuk game bergenre battle royale. 

Namun, tepat saat berada di puncaknya, Epic Games berencana untuk merombak formula Fortnite dan tentu hal ini menimbulkan berbagai penolakan, khususnya dari para streamer Fortnite

Dalam blog update terbarunya, Epic Games menegaskan bahwa Fortnite harus mendukung play style jarak jauh dan counterplay untuk mendapatkan gameplay yang menegangkan. Tentunya demi mencapai hal ini, Epic Games telah mempersiapkan berbagai senjata baru, kendaraan, hingga crossover bersama Marvel dan lainnya. Selain itu, berbagai ide juga muncul untuk mempercepat para pemain memperoleh Victory Royale, dan ide yang muncul termasuk mengakhiri fitur 'build'-nya. 

Walaupun belum diumumkan secara resmi jika hal tersebut akan dilakukan oleh Epic Games, para pemain profesional Fortnite dan streamer melayangkan protesnya, seperti Kenith, Ninja, dan Daequan yang tegas tidak setuju jika Epic Games menghilangkan fitur membangun dalam Fortnite. Berbagai saran diberikan mulai dari mengeluarkan test server untuk melihat respon pemain hingga penolakan dan klaim bahwa fitur tersebut yang sebenarnya jadi daya tarik utama Fortnite bagi para playernya, serta yang membuat game ini sukses. 

Bagi kamu yang belum pernah bermain Fortnite, game ini memberikan kamu keleluasaan untuk kumpulkan material mulai dari kayu hingga metal kemudian membangun pertahanan dari musuh ataupun membuat startegi menyerang. Namun, kebanyakan pertarungan tersebut berakhir dengan shotgun duel dan Epic Games ingin mengakhiri hal tersebut. 

Keharusan untuk memberikan 'angin baru' bagi para pemain Fortnite adalah PR yang wajib dilakukan oleh Epic Games. Fortnite harus memiliki variasi game play agar tetap menarik dan tentu item-item baru untuk terus ditambahkan, meski harus korbankan fitur 'build' sebagai salah satu solusinya. Sayangnya hal ini ditolak banyak pihak. Jadi, bagaimana sebaiknya menurut sobat eSports? Apakah kamu termasuk yang menolak penghilangan fitur build, atau harapkan adanya inovasi-inovasi baru lainnya di Fortnite?