Ini Lima Hal yang Paling Dinanti dari MPL Season 6!

Billy Rifki
15/06/2020 13:47 WIB
Ini Lima Hal yang Paling Dinanti dari MPL Season 6!
Esports.ID

Mobile Legends Professional League Indonesia Season 5 memang telah berlalu. Ada banyak kenangan dari salah satu turnamen esports paling bergengsi di tanah air tersebut. Seperti penciptaan rekor tim pertama yang berhasil jadi juara 2 kali, sampai melejitnya popularitas meta hyper carry.

Berandai-andai ke masa depan di MPL Season 6, pasti banyak yang sudah tak sabar menantikan turnamen berjalan kembali. Apalagi, kalau bisa gelaran offline sudah dimungkinkan untuk diadakan demi menampung rasa gemas dan antusias fans yang tak sabar mendukung tim kesayangan secara langsung.

Apa saja sih yang paling Sobat Esports tunggu dari MPL S6? Berikut 5 hal paling dinanti di MPL Season 6!

- Skuad Baru

Meski kemungkinan tim peserta masih sama dari musim sebelumnya, namun proses transfer pemain sudah berjalan. Beberapa tim melakukan perombakan pemain dengan melepas banyak pemain kunci mereka. Diantaranya Geek Fam yang ditinggal Val, Paul dan Tezet dan Aura yang kehilangan Clover serta SusuGajah.

Tentu mereka telah mengumumkan beberapa penggantinya. Tezet hijrah dari Geek Fam ke Aura bersama Vans dan Trust, sementara tim lain tak mau kalah mendatangkan wajah baru macam Pendragon, Udil yang ikonik berganti jersey dari Onic ke Alter Ego sampai Zeys turun kasta dari pelatih jadi pemain EVOS Esports.

- Meta Baru

Salah satu aspek menarik dari MPL adalah gameplay dari para tim profesional memainkan strategi paling efektif yang bakal jadi meta. Taktik tersebut biasanya bakal mengular sampai ke public match dan jadi panduan pemain-pemain non-pro agar bisa naik bintang dengan cepat di ranked match.

Apalagi, tak lama Moonton bakal merilis patch baru dengan beberapa hero baru atau hasil revamp dan penyesuaian harga item. Sedikit banyak, ubahan seperti ini akan jadi landasan para peserta MPL menentukan draft dan gameplay terbaik di turnamen.

- Temu Mantan

Topik ini bakal jadi bahasan paling menarik di MPL S6. Apalagi transfer kali ini cukup mencengangkan dengan kepindahan pilar penting macam Udil yang sudah dikenal lekat bersama tim Landak, Onic. Bayangkan betapa riuhnya MPL Arena ketika Udil bertemu ONIC dan rekan lamanya, belum lagi pernyataan-pertanyaan pasca laga yang terlontar dari kedua kubu usai saling sikut di Land of Dawn.

Udil bukan satu-satunya pemain yang musti move on. Ada juga Buts dari EVOS yang ke ONIC, Tezet dari Geek Fam ke Aura dan Trust yang kini main di Aura. Masih banyak waktu untuk melakukan negosiasi pemain dan pasti bakal ada kejutan baru dalam waktu dekat.

- Rekor Baru

Bila RRQ Hoshi sukses mencetak sejarah sebagai pemenang MPL ID 2 kali, bukan tak mungkin mereka menang kali ketiga berturut-turut. Atau, bisa jadi ada juara baru usai tim kontestan getol merombak punggawa.

Bisa jadi, penonton disajikan dengan rekor match tercepat atau yang terlama dalam sejarah kompetisi Mobile Legends dan banyak rekor-rekor baru lainnya. Yang pasti, momen-momen tersebut jadi bumbu-bumbu menarik mengapa MPL selalu layak di nanti penggemarnya

- Drama Baru

Apalah arti MPL tanpa drama? Musim lalu, sejak start saja MPL Season 5 sudah panas dengan "pertikaian" Bigetron dengan Alter Ego. Belum lagi trash talk-trash talk dari para pemain kepada lawan sebelum maupun sesudah pertandingan.

Untungnya, para pemain dan tim mengerti drama yang terjadi hanya sebatas lingkup kompetitif sehingga konflik yang tak lebih jadi daya tarik tambahan dari MPL selain pertarungan sengit antar peserta.

Momen apa yang paling Sobat Esports nantikan di MPL Season 6?