EA Pertimbangkan Apex Legends Mobile Rilis di Akhir Tahun 2020

Billy Rifki
25/06/2020 13:42 WIB
EA Pertimbangkan Apex Legends Mobile Rilis di Akhir Tahun 2020
twitter

Sempat meledak di akhir tahun 2019, EA dan Respawn Entertainment berencana melebarkan jangkauan Apex Legends untuk pengguna mobile berbasis Android dan iOS. Kabar ini mencuat 2 hari lalu (23/6) kala CEO EA Andrew Wilson bersenandung di Twitter.

Apex Legends berhasil mencuri perhatian gamer dengan konsep battle royale unik, menciptakan kalangan player berbeda dari dua titel BR populer lain macam PUBG dan Fortnite. Andrew mengatakan, Apex tak ingin terpaku pada PC atau konsol saja, namun meluaskannya sampai ke platform Mobile.

Lebih baik lagi, Apex Legends Mobile akan dirilis dalam waktu dekat atau akhir tahun 2020 mendatang. Meski begitu, EA memulai ekspansi tersebut dengan melepas versi soft launch atau cuma tersedia di beberapa negara terpilih, baru kemudian dikembangkan secara global.

Namun, tersisa pertanyaan soal Apex Legends "miring" ini. Apakah gameplaynya mendukung cross-platform ataukah dibuat versi berbeda dari yang sudah ada? Soal itu biarkan waktu menjawab. Tak cuma untuk pasar Mobile, EA tengah mengembangkan Apex Legends untuk pemain Nintendo Switch.

Melihat transisi dari game-game sejenis yang sudah beranak ke versi mobile, tampaknya Apex Legends bakal jadi primadona baru di pasar gaming nasional. Apalagi, banyak gamer yang cukup latah dan penasaran dengan game yang laku di pasar PC atau konsol, kemudian dibuat juga versi smartphonenya.

Hal apa yang kamu harapkan dari Apex Legends Mobile bila resmi rilis nanti?