PSS Sleman Rekrut Wonderkid PES Indonesia Untuk Berlaga di IFel 2020

Billy Rifki
24/08/2020 13:05 WIB
PSS Sleman Rekrut Wonderkid PES Indonesia Untuk Berlaga di IFel 2020
instagram

Usai Persija Jakarta meresmikan pemain barunya untuk cabor esports, klub-klub lain tak ingin ketinggalan merambah kompetisi olahraga hiburan digital ini. Seperti gebrakan PSS Sleman yang langsung merekrut wonderkid PES tanah air, Rizky Faidan.

Rizky Faidan yang pernah memperkuat ONIC Zeus dan tim esports Thailand, Buriram United mengaku bakal menunjukan aksi total saat PSS Sleman dan 17 klub Liga 1 lainnya bertarung di IFel 2020 (Indonesia Football e-League).

Soal prestasi, Faidan telah mengharumkan nama bangsa lebih dari satu kesempatan. Ia bukan cuma berjaya di kancah Asia saat menjuarai Toyota e-League di Thailand, ia juga menang di ajang PES League Asia 2019 dan mengagetkan dunia saat jadi runnep up PES League 2019 World Finals di Inggris.

"Pastinya senang bisa bermain di negeri sendiri setelah saya sebelumnya berkompetisi di negeri lain. Sebagai suporter sepak bola, saya tahu kedekatan dengan para pendukung. Jadi saya sangat bangga berada di tim ini," sambut Faidan antusias dikutip dari tribunjogja.com.

Selain kedatangan Rizky Faidan ke PSS Sleman, ada juga nama Lucky Maarif yang bergabung ke Persik Kediri, Pesija Jakarta merekrut Rizal Danyarta dan Persikabo mengumumkan Chanks meski sejatinya player ini lebih fokus pada titel FIFA ketimbang PES.

Masih ada tim peserta IFeL 2020 yang belum mengumumkan pemainnya. Yang pasti, turnamen ini bakal seru banget sih. Apakah Rizky Faidan bakal mendominasi turnamen atau langkahnya terganjal oleh para pesaing tim lain? Nantikan terus kabar selanjutnya hanya di Esports.ID!