Player PUBG Mulai Lakukan 'Migrasi' ke COD Black Ops 4

Rendy Lim
17/10/2018 14:21 WIB
Player PUBG Mulai Lakukan 'Migrasi' ke COD Black Ops 4
Call of Duty Black Ops 4

Kehadirian seri terbaru dari Call of Duty Black Ops 4 akhir pekan lalu berhasil membuat para gamer penasaran untuk mencoba berbagai mode yang tersedia di dalamnya. Mulai dari mode survival zombie hingga Blackout, mode ala battle royale yang juga tersedia di seri COD kali ini. 

Namun, sejak kehadiran COD Black Ops 4 pula, pemain dari PlayerUnknown's Battlegrounds sudah tampak menyusut, meski jumlah pemain yang melakukan migrasi masih lebih rendah dari perkiraan awalnya. 

Berdasarkan laporan dari Githyp, game yang sangat diantisipasi untuk dapat mengalahkan PUBG ternyata masih belum benar-benar mengganggu total jumlah pemain PUBG. Meski ada penurunan sebanyak 4% dalam minggu lalu, namun pemain PUBG masih tampak stabil. 

Dari total 4% tersebut, yang berarti sekitar 24.000 pemain PUBG tidak memainkan game pada akhir pekan lalu. Jumlah ini cukup jauh dari perkiraan yang akan terjadi, bahkan beberapa media memprediksikan bahwa akan terjadi pergeseran hingga 50.000 pemain, saat COD Black Ops dirilis. 

Hal ini tentu berbeda jauh jika dibandingkan saat PUBG kehilangan lebih dari 20 persen pemainnya pada bulan Mei lalu. Sejak saat itu, developer PUBG kerap memberikan update terbaru untuk PUBG secara berkala hingga saat ini. 

Sekarang, permasalahannya adalah apakah mode Blackout dari Call of Duty Black Ops 4 akan berpengaruh pada PUBG seiring berjalannya waktu. Hal ini ditakutkan terjadi mengingat pada akhir pekan lalu, COD mendapatkan penonton 370.000 lebih banyak dibandingkan dengan perolehan saat COD: WWII tahun lalu. Developer CODTreyarch berjanji akan secara berkala menambahkan konten baru, jadi kita akan melihat apa yang ditawarkan mereka untuk menjaga serta meningkatkan jumlah pemain COD

Mungkin masih perlu beberapa bulan untuk melihat bagaimana efek game-game baru ini mempengaruhi jumlah pemain PUBG. Apakah PUBG punya senjata rahasia untuk melawan COD Black Ops serta Fortnite dalam merebut pasar Battle Royale

Bagaimana menurut sobat eSports?